SISTEM_INFORMASI

mirzahariady's Blog

Sistem Informasi Pertemuan 3 (Keamanan SI)

Keamanan Sitem Informasi : adalah penanganan maupun perlindungan terhadap ancaman virus,hacker,cracker serta hal lainya yang tentunya dapat mengganggu sistem informasi. (sumber : Wikipedia)

Keamanan sistem informasi sangat erat sekali hubungannya dengan sistem informasi,karena tidak mungkin suatu sistem informasi tidak mempunyai proteksi,itu sama saja cari mati,membiarkan sistem kita tidak aman.



Masalah utama pada Keamanan Sistem Informasi Ada 2 yaitu :

  • Ancaman (Threats) : adalah aksi yang terjadi baik dari dalam sistem maupun dari luar sistem yang dapat mengganggu keseimbangan sistem informasi.
  • Kelemahan (vurnerability) : adalah cacat atau kelemahan dari suatu sistem yang mungkin timbul pada saat mendesain, menetapkan prosedur, mengimplementasikan maupun kelemahan atas sistem kontrol yang ada sehingga memicu tindakan pelanggaran oleh pelaku yang mencoba menyusup terhadap sistem tersebut.

Klasifikasi Masalah Keamanan Sistem Informasi :

  1. Keamanan yang bersifat fisik (physical security) : Ex: akses orang ke gedung,peralatan,dan media yang digunakan.
  2. Keamanan yang berhubungan dengan orang (personil) : Ex: identifikasi,dan profil resiko dari orang yang mempunyai akses.
  3. Keamanan dari data dan meia seta teknik komunikasi (communications) : kelemahan software yang digunakan untuk mengolah data.
  4. Keamanan dalam operasi : Ex: prosedur yang digunakan untuk mengatur dan mengelola sistem keamanan,dan termasuk prosedur setelah serangan (post attack recovery)

Aspek Keamanan Sistem Informasi :

-Privacy (Confidentiality) : Kerahasiaan

-Integrity : Tidak boleh di ubah tanpa seizin pemilik

-Authentication : Keaslian

-Avability : Ketersediaan berhubungan dengan informasi

-Access control : Pengatruran Akses.

-Non-repudiation : Tidak dapat melakukan penyangkalan.

Sumber Lubang Keamanan :

Lubang keamanan : suatu celah atau kelemahan pada sistem informasi yang dibuat sehingga memungkinkan orang lain untuk menyusup kedalamnya,dan pada akhirnya dapat mengganggu keamanan sistem informasi tersebut.

Dan sumbernya yaitu dapat dikarenakan salah disain (design flaw) suatu program pembangun sistem informasi,salah implementasi,salah konfigurasi,dan salah penggunaan.

Jadi, Sumber Lubang Keamanan yaitu suatu kesalahan disain (design flaw) suatu program pembangun sistem informasi,salah implementasi,salah konfigurasi, atau salah penggunaan yang menimbulkan suatu celah atau kelemahan pada sistem informasi yang dibuat sehingga memungkinkan orang lain untuk menyusup kedalamnya,dan pada akhirnya dapat mengganggu keamanan sistem informasi tersebut.

0 komentar: